HMI Ternate Gelar Turnamen Mini Soccer

Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Ternate, Maluku Utara menyelenggarakan Turnamen Mini Soccer di Lapangan Mini Soccer Kelurahan Gambesi. Acara ini bertujuan untuk mempererat hubungan antar kader dan juga antara organisasi kemahasiswaan lainnya.

Sekretaris Umum HMI Cabang Ternate, M Riski A Karim, menyampaikan hal ini kepada TribunTernate.com pada Sabtu (17/8/2024). Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya menjadi sarana silaturahmi bagi para kader HMI di Ternate, tetapi juga menjalin hubungan baik dengan organisasi lain.

“Biasanya hanya antar sesama kader, tapi kali ini kita juga mengundang Kahmi untuk ikut serta dalam silaturahmi ini,” ujarnya.

Turnamen yang diikuti oleh 9 tim ini berlangsung selama dua hari, dari tanggal 16 hingga 17 Agustus 2024. Riski menekankan bahwa tujuan utama dari turnamen ini bukanlah untuk mencari pemenang, melainkan untuk memperkuat solidaritas di antara para peserta.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan seperti ini memberikan hiburan yang berbeda dari biasanya, mengingat HMI lebih sering dikenal sebagai organisasi yang fokus pada pengembangan intelektual.

“Saya kira acara seperti ini sangat positif, tidak hanya sebagai hiburan, tetapi juga bisa menjadi agenda tahunan yang bermanfaat,” pungkasnya.

Leave a Comment